Akhir bulan September lalu ceritanya dapat rejeki nih... PayPalku akhirnya terisi $200 setelah sekian lama kosong... he..he..he...
Lalu aku langsung ke halaman withdraw money, lalu disuruh ngisi ini itu yang berhubungan dengan transfer uang dari PayPal ke rekening bank. Nah... pas disuruh ngisi nama dan disana ada keterangan, nama harus sama persis dengan nama di rekening bank atau transfer anda akan ditolak dan dibebani biaya penolakan sebesar Rp50,000,-(plokkkkk..........!! kutepuk jidatku sendiri) karena namaku di rekening bank Triyono sedangkan di paypal karena ada first name dan lastname aku tulis Tri dan nama akhir Yono... haduh mati aku.... bakalan gak bisa menikmati uang itu nih....
Akhirnya aku masuk pada menu contact us di PayPal dan mengirim E-Mail ke customer service mereka untuk merubah namaaku yang gak mempunyai last name. Hanya semalam menunggu akhirnya mereka membalas e-mailku dan ternyata mereka tetap mengharuskan memakai last name, namun mereka memberi solusi, aku diminta untuk mengkonfirmasi dengan bank apakah lasr name "." (titik) diperbolehkan. Saat aku tanya ke bank, jawaban mereka ngalor ngidul kagak karuan, bahkan nanya PayPal itu apaan sih.... "ya ampyun mbak... mas.... (cust service yg aku tanya ada dua) masak orang bank kagak tahu PayPal, dan sebelnya lagi setelah aku jelasin ngalor ngidul tentsng PayPal mereka tidak mengerti juga, sampai aku bilang "Mas... komputer itu ada koneksi internetnya? gimana kalo aku tunjukin aja website PayPal langsung daripada pusing jelasin" (tentu saja tidak boleh.. he..he..he...).
Akhirnya jawwaban yang aku terima juga tidak pasti tentang diperbolehkan atau tidak nama akhir dengan ".", akhirnya daripadapuyeng mending pusing....aku beranikan diri aja untuk bilang ke PayPal bahwa bank mengijinkan nama akhir diganti dengan "."
Lagi-lagi aku hanya menunggu semalam untuk dapat jawaban dari PayPal, dan jawaban mereka nama akhirku sudah diganti dengan titik. Setelah dapat konfirmasi demikian dengan sedikit berdebar-debar aku lakukan proses withdraw money, dan send.
Lalu dua hari kemudian aku coba cek mutasi rekeningku.. dan jreeeeennnggg...... saldoku sudah bertambah sekian ratus dollar yang sudah dirupiahkan....wah senangnya..... sambil jingkrak-jingkrak di konter.. sampai-sampai beberapa orang yang sedang makan bakso di warung depan terbengong-bengong melihat gayaku... xi..xi..xi... biarin aja namanya juga orang lagi seneng.
Salah satu tips bagi yang hanya mempunyai single name (tidak punya nama belakang) saat mendaftar PayPal jangan mencoba untuk memisah sendiri nama anda, lebih baik nama belakan diisi dengan "." (titik) saja... OK...
Atau belum punya PayPal? coba daftar aja disini, gratis: